Jelang Harbolnas, Ini Trik Berburu Flash Sale di Situs Belanja Online


KEBIASAAN masyarakat Indonesia untuk berbelanja online di situs e-commerce mulai mengalami peningkatan. Kemudahan untuk mendapatkan barang dan banyaknya promo menjadi salah satu alasannya.
Berbicara mengenai promo, dua hari ke depan dapat dipastikan banyak masyarakat yang berbelanja online. Bagaimana tidak, selama beberapa tahun terakhir setiap 12 Desember selalu dijadikan Hari Belanja online Nasional (Harbolnas).
Berbagai e-commerce dapat dipastikan ikut berpartisipasi dan berlomba-lomba memberikan penawaran menarik. Mulai dari potongan harga, harga khusus untuk barang tertentu, hingga gratis biaya pengiriman.
Salah satu program yang hampir dimiliki oleh setiap e-commerce adalah flash sale. Program tersebut biasanya berlangsung di waktu-waktu tertentu. Kebanyakan pembeli mengincar membeli barang di waktu tersebut karena biasanya harga yang ditawarkan akan sangat murah.
Akan tetapi, untuk mengikuti program tersebut, ada kiat-kiat yang harus dilakukan. Sebab bila kelewatan bisa jadi barang yang hendak dibeli stoknya habis. Lantas apa yang sebaiknya dilakukan pembeli sebelum mengikuti Harbolnas?
“Tipsnya, pertama pelajari mekanisme promo yang ditawarkan e-commerce sebelum tanggal 12. Mulai dari jam berapa,” ungkap Bayu Syerli selaku Vice President of Marketing Bukalapak saat ditemui Okezone dalam konferensi media ‘After.11 Harbolnasnya Bukalapak’ Senin (10/12/2018).
Tips kedua dari Bayu adalah mulai mengincar barang-barang yang ingin dibeli. Misalnya ingin membeli pakaian, maka sudah dipilih model dan ukuran yang diinginkan lalu masukkan ke keranjang belanja.
Artikel Asli

0 Response to "Jelang Harbolnas, Ini Trik Berburu Flash Sale di Situs Belanja Online"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel